Boyolali, 1 Mei 2024 — Ketua Tanfidziyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Boyolali, KH Iqbal Mulyanto, S.Ag, telah menyelesaikan penyusunan kepengurusan untuk masa khidmat 2024-2029 bersama tim formatur. Surat rekomendasi dari Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Tengah juga telah diterbitkan sebagai syarat untuk pengajuan Surat Keputusan (SK) ke Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU). Informasi ini disampaikan dalam acara Ta’aruf dan Halal bi Halal PCNU Boyolali yang berlangsung di sekretariat MWC NU Kecamatan Karanggede.
“Susunan pengurus PCNU Boyolali masa khidmat 2024-2029 sudah kami kirim ke PBNU. Semoga dalam waktu dekat segera turun SK-nya dan kami bisa mulai bekerja sesuai dengan amanat yang diberikan dalam konfercab,” ujar KH Iqbal Mulyanto, S.Ag.
KH Iqbal Mulyanto terpilih sebagai Ketua Tanfidziyah dalam Konferensi Cabang (Konfercab) XXII yang diadakan di sekretariat PCNU Boyolali pada 9 Maret 2024. Pada konfercab yang sama, KH Ahmad Charir, SH, terpilih sebagai Rois Syuriah.
Acara Ta’aruf dan Halal bi Halal di sekretariat MWC NU Kecamatan Karanggede dimulai dengan pembacaan ayat suci Al Qur’an, sholawat badar, zikir, tahlil, serta lagu Indonesia Raya dan Subanul Wathon. Selanjutnya, susunan calon pengurus dibacakan secara bergantian oleh KH Ahmad Charir untuk jajaran mustasyar, syuriah, katib, dan a’wan, sedangkan KH Iqbal Mulyanto membacakan jajaran tanfidziyah, sekretaris, dan bendahara.
Setelah pembacaan susunan pengurus, acara dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua MWC NU Karanggede, KH Rohmad Jalali, diikuti oleh ikrar halal bi halal yang dibacakan oleh KH Iqbal Mulyanto. Acara ditutup dengan tausiyah oleh Rois Syuriah, KH Ahmad Charir, SH.
KH Ahmad Charir dalam tausiyahnya menyampaikan, “Jika SK pengurus sudah turun, kami akan segera mengadakan rapat kerja. Tiga aspek utama yang akan dibahas dalam rapat kerja nanti adalah pendidikan, kesehatan, dan badan usaha milik NU.”
Acara Ta’aruf dan Halal bi Halal ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antar pengurus dan anggota NU, serta mempersiapkan langkah-langkah strategis untuk pengembangan PCNU Boyolali ke depan.